KARAWANG, BERITABRANTAS.co.id ,- Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kelurahan Adiarsa Timur, Kecamatan Karawang, Agus Sanusi meminta seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di kelurahan setempat untuk memiliki Sertifikat Laik Fungsi (SLF) agar warga dapat merasa tenang tanpa khawatir adanya ancaman bencana.

“Fungsi SLF itu untuk memberikan jaminan jika bangunan tersebut sudah laik fungsi dan terjalin kemanannya sesuai dengan standar operasional prosedur. Kami meyakini, dua SPBU yang ada di Kelurahan Adiarsa Timur belum memiliki SLF sebagaimana amanat undang-undang,” kata Ketua LPM Kelurahan Adiarsa Timur, Agus Sanusi, Selasa (6/8/2024).

Kedua SPBU itu diantaranya bernomor 34-41352 di Jalan Soerotokunto No 47 RT 2/29 yang dikelola PT Felmica, dan satu lagi bernomor 34-41317 di Jalan Soerotokunto Rawagabus yang dikelola CV Agrapana

Kedua SPBU itu berdiri di tengah pemukiman padat penduduk, da suda beroperasi sejak tahunan, da bahkan ada yang sudah puluhan tahun.

“Saya minta kedua SPBU itu untuk melengkapi usahanya dengan SLF, dan artinya belum memberikan jaminan keamanan bagi warga yang tinggal disekitar SPBU tersebut. Kami minta kepada Bidang Tata Bangunan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Karawang untuk menurunkan penilik ke dua SPBU tersebut, dan hasil pengawasannya di publis kepada masyarakat di Kelurahan Adiarsa Timur pada khususnya,” kata Agus.

Dijelaskan lebih lanjut, warga ingin mendapat rasa aman dari adanya aktifitas usaha yang tergolong beresiko terjadinya bencana kebakaran.

Undang-undang telah mengatur hal tersebut, sebagai bentuk perlindungan keamanan bagi warga dengan cara mewajibkan seluruh bangunan usaha beresiko tinggi agar melengkapi usahanya dengan SLF.

“Jika kedua SPBU itu enggan melengkapi usahanya dengan izin SLF, maka kami meminta kepada Pemkab Karawang untuk menghentikan usaha kedua SPBU tersebut, sebagaimana yang diatur dalam sanksi bagi pelaku usaha yang tidak memiliki SLF,” tandas Agus.(Tgh)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini