CIANJUR, BERITABRANTAS.CO.ID – Kepolisian Sektor Cibeber melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat Bertempat di Wahana wisata Wahangan Cimanggu Kampung Pasir Ibrahim Desa Cimanggu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jum’at (15/11/2024).

Kegiatan yang di pimpin langsung oleh Kapolsek Cibeber AKP Tio dan di ikuti jajaran Diantaranya Kepala Unit Pembinaan Ketertiban Masyarakat (PANIT BINMAS) Aiptu kankan Nurul Huda berserta anggota Aipda Yudi Supriatna, Bripka Budiman Butar B, Bripka Dede Maulana.

Kapolsek Cibeber AKP Tio mengatakan, kegiatan tersebut Dalam rangka dialog interaktif bersama Warga dalam untuk menerima keluhan dan aspirasi dari masyarakat berkaitan dengan pelayanan polri dan kinerja Polri serta kegiatan yang sedang dilaksanakan.

Hadir Kepala Desa Cimanggu M. Rohman Budiman, bersama perangkat Desa Deni Hidayat, para ketua RT, Ketua RW, warga masyarakat Desa Cimanggu.

Kegiatan di isi tanya jawab terkait permasalahan yang ada di desa Cimanggu, diantaranya hukum pernikahan dan perceraian yang diperjualbelikan, juga hukum pernikahan dibawah umur, dan kegiatan ronda malam.

Dari semua pertanyaan tersebut kapolsek menjawab dan menjelaskan hukum yang berlaku dan di fahami oleh semua yang hadir dalam kegiatan, terkait ronda malam menginstruksikan agar masyarakat terus mengadakan ronda malam, karena pentingnya ronda malam ini sebagai upaya prefentif terjadinya suatu tindak kejahatan, tegasnya.

Di akhir kegiatan kapolsek agar kades, tokoh masyarakat, OKP dapat menghimbau masyarakat agar dalam upaya kondusifitas jelang pilkada, serta himbauan tidak menggunakan knalpot brong dan tidak mengkonsumsi miras maupun obat obatan terlarang, pungkasnya.

 

Firman Soemarna Atmadja

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini