Beranda Daerah Keluarga Besar Soeraatmadja Tasikmalaya gelar acara Halal Bihalal di Cianjur

Keluarga Besar Soeraatmadja Tasikmalaya gelar acara Halal Bihalal di Cianjur

CIANJUR, BERITABRANTAS. CO.ID – Untuk lebih mempererat tali silaturahmi nasab atau keturunan dari Soeraatmadja Manonjaya Tasikmalaya, keluarga Besar menggelar acara halal bihalal dan silaturahmi rutin Tahunan yang bertempat di Kampung Naggerang RT 01 RW 01, Desa Cimanggu, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, 05/04/2025.

Salah satu keturunan,juga sebagai tuan rumah acara tahun ini Pandu Soemarna Atmadja, mengatakan kegiatan halal bihalal dan silaturahmi rutin ini di laksanakan setiap tahun di momen atau suasana Idul Fitri untuk lebih mempererat tali silaturahmi satu sama lain sesama keturunan Mama atau Kakek Soeraatmadja agar tidak terputus atau dalam bahasa sunda “supaya henteu pareumeun obor’, kebetulan tahun ini kami yang menjadi tuan rumah, setiap tahun kami dengan sukarela bergantian siap untuk menjadi tuan rumah acara halal bihalal seperti ini

Acara yang di isi dengan, Pembukaan, Tawasul/ tahlil, pemaparan silsilah mama Soeraatmadja, Sambutan tuan rumah, Sambutan/perkenalan dari perwakilan kuarga yang hadir, Do’a penutup, Ramah tamah, Hiburan/Doorprize, sekaligus penentuan tempat Halalbuhalal tahun Berikutnya, yang hadir kali ini kurang lebih enam puluh (60) sampai seratus (100) anggota keluarga terdiri dari anak, mantu, cucu, cicit, buyut perwakilan dari sepuluh (10) anak Kakek Soeraatmadja.

Perlu diketahui bahwa kakek Soeraatmadja adalah anak dari pasangan suami istri Mad Salim yang keturunan Betawi dengan Rd.Dewi kania (Dewi kiki) merupakan keturunan Sukapura atau kerajaan sukapura Cikal bakal Tasikmalaya saat ini, Soeraatmadja memiliki dua puluh dua (22) anak yang saat ini tersebar di beberapa kota di Jawa Barat dan tempat lainnya, kami merupakan cucu cucu dari kakek, tegas Pandu

Pandu juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh keluarga yang hadir hari ini, semoga kita semua senantiasa di berikan umur panjang, diberikan kesehatan oleh Allah SWT sehingga di tahun depan dapat bertemu dan berkumpul kembali untuk bersilaturahmi di tempat-tempat keluarga yang lainnya, pungkasnya.

Reporter : Firman Soemarna Atmadja

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini