CIANJUR, BERITABRANTAS.co.id – Komandan Kodim 0608/Cianjur Letkol Kav Yerry Bagus Merdiyanto, S.I.P., M.Han membuka dan mempimpin langsung kegiatan karya bakti Satuan Komando Wilayah (Satkowil) Komando Distrik Militer (Kodim) 0608/Cianjur semester I/TA 2024 dengan tema “TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam untuk Mengatasi Kesulitan Rakyat”, berlokasi di aliran sungai Cibolang Desa Ciandam Kecamatan Mande Kabupaten CianjurJawa Barat, Jum’at (19/07/2024).

Pelaksanaan kegiatan karya bakti tersebut adalah dalam rangka melaksanaan perintah Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) dengan agenda utama melakukan pembersihan sampah di sungai Cibolang, saluran drainase, dan got-got yang bermuara ke sungai Cibolang.
Melalui karya bakti TNI Satkowil yang dilakukan Kodim 0608/Cianjur, TNI AD hadir untuk rakyat dan berkontribusi dalam mengantisipasi banjir di wilayah Desa Ciandam.
Dandim 0608/Cianjur Letkol Kav Yerry Bagus Merdiyanto, S.I.P., M.Han mengatakan, kegiatan yang dilakukan ini merupakan wujud Kemanunggalan TNI bersama rakyat sesuai dengan tema kegiatan tersebut.
“Program pembersihan sungai dan pembersihan lingkungan di wilayah Desa Ciandam ini merupakan program peduli kebersihan terhadap lingkungan. Dengan adanya lingkungan yang sehat, diharapkan masyarakat memiliki tingkat pola hidup yang lebih baik serta untuk membantu mewujudkan lingkungan yang sehat, bersih dan nyaman guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” jelas Dandim.
Masih di tempat yang sama Kepala Desa Ciandam Elin mengatakan, pembersihan sungai dan pembersihan lingkungan dari TNI sangat membantu dan menjadi motivasi masyarakat dalam menghadirkan pola hidup sehat.
“Kami sangat mengapresiasi atas dedikasi TNI khususnya Koramil 08-08/Mande Kodim 0608/Cianjur dan tak lupa mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya,” pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Staf Komando Distrik Militer (Kasdim) 0608/Cianjur Mayor Arm Nanda Supriyatna, Kepala seksi Teritorial (Pasiter) Lettu Inf Purba Agus Sandhi, A.md beserta Staf, Komandan Unit Intel Kodim 0698/Cianjur (Danunit) Letda Inf Koharudin beserta staf, Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 0608-08 Mande Kapten Cba Iwan Kartiwa beserta anggota, Kepala Desa Ciandam Elin beserta jajaran.
Turut hadir memenuhi undangan, Ketua Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-putri TNI-POLRI (KB FKPPI) Pengurus Cabang X-07 Kabupaten Cianjur Hadi Sutrisno bersama anggota, perwakilan GM FKPPI Cianjur, warga masyarakat sekitar.
Dalam kesempatan tersebut Ketua KB FKPPI X-07 Kabupaten Cianjur Hadi Sutrisno terjun langsung pimpin kegiatan pembersihan aliran sungai Cibolang.
Di akhir kegiatan, Hadi Sutrisno juga pengapresiasi kegiatan yang di laksanakan oleh Kodim 0698 Cianjur dan berterimakasih kepada TNI.
“Dalam hal ini kami berterima kasih kepada Dandim 0608/Cianjur, selain sebagai pembina juga sebagai orang tua kami yang selalu mengundang dalam kegiatan yang dilaksanakan di lingkup Kodim. Semoga ke depan silaturahmi dan sinergitas antara anak dan orang tua ini tetap terus terjalin dengan lebih baik, pungkas Hadi.
Reporter : Firman Soemarna Atmadja