CIANJUR, BERITABRANTAS.Co.id – Sasaran Fisik dalam program TMMD Ke-122 Kodim 0608/ Cianjur di Desa Ciandam, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, dengan “menggenjot” Pembangunan Toilet umum, Senin (21/10/2024).
Saat ini Satgas TMMD Ke-122 Kodim 0608/Cianjur melakukan kegiatan Fisik dengan sasaran pembangunan Toilet umum untuk warga di Desa Ciandam dan sekitarnya,
Menurut koordinasi pembangunan Toilet umum Kapten Inf Erson pembangunan Toilet umum ini, memang sangat penting untuk masyarakat Desa Ciandam. Karena selama ini masyarakat sekitar melakukan aktivitas mandi cuci kakus harus ke sungai.
“Hal ini menjadi periotas program kegiatan dalam TMMD Ke-122 Kodim 0608/Cianjur, karena dengan adanya pembangunan Toilet umum di desa ini, maka masyarakat akan merasa nyaman dan tidak perlu membuang air besar di pinggir sungai, dan yang jelas akan lebih sehat” Jelasnya.
Pembangunan Toilet ini, merupakan kegiatan sasaran fisik TMMD Ke-122 Kodim 0608/Cianjur di Desa Ciandam, Kecamatan mande, Kabupaten Cianjur.
Selain itu juga, warga akan merasa nyaman dan aman jika memiliki Toilet umum di desanya, karena melakukan aktivitas mandi cuci kakus di sungai dapat membahayakan diri sendiri, karena bisa saja terjadi banjir bandang secara tiba-tiba, pungkasnya.
Reporter : Firman Soemarna Atmadja