CIANJUR, BERITABRANTAS.co.id – Pengurus Cabang Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (KB FKPPI) PC X.07 Cianjur mengikuti zoom meeting sesi ketiga yang digelar Pengurus Pusat KB FKKPI, Rabu (21/8/2024), bertempat di Makodim 0608/Cianjur Jalan Siliwangi Nomor 47 Kelurahan Sawahgede Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur Jawa Barat.

Ketua Umum KB FKPPI Pontjo Sutowo

Hadir dalam zoom meeting, Ketua Umum KB FKPPI Pontjo Sutowo, Sekretaris Jenderal KB FKPPI Anna R Legawati yang sekaligus memandu jalannya zoom meeting serta jajaran pengurus pusat lainnya. Zoom meerting bertema “Sapa PC KB FKPPI Tingkat Nasional Sesi 3”.

Pada zoom meeting sesi ketiga, lima Pengurus Daerah (PD) KB FKPPI yang hadir diantaranya Jawa Barat, Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Tengah yang diikuti unsur pengurus cabang dan rayon masing-masing daerah.

Sementara itu, PD KB FKPPI Jawa Barat mengikutsertakan perwakilan PC KB FKPPI diantaranya Cianjur, Depok, Karawang, Bogor, Sukabumi, Purwakarta, Bandung, Majalengka, Indramayu, Cirebon, Kuningan, Tasikmalaya, Sumedang, dan Subang.

Ketua Umum KB FKPPI Pontjo Sutowo menjelaskan tujuan zoom meeting untuk membangun komunikas antara pengurus pusat dengan pengurus daerah, pengurus cabang dan rayon KB FKPPI di seluruh Indonesia.

“Harus diyakini bahwa besarnya komunitas tergantung dari kualitas komunikasinya, baik dalam intern FKPPI sendiri, maupun dengan keluarga besar TNI Polri,” kata Pontjo.

Organisasi KB FKPPI, kata Pontjo, tidak boleh mengabaikan apalagi kehilangan kewaspadaan terhadap ancaman yang di hadapi bangsa dan negara.

“Saya berharap FKPPI yang keberadaannya sampai ke tingkat desa bisa menyampaikan segala suatu
ancaman yang terjadi terhadap negara kepada Dewan Pembina, dalam hal ini TNI Polri. Ini merupakan dari bagian bela negara sejak dini,” ujarnya.

Pembentukan Korter KB FKPPI Cianjur

Ketua KB FKPPI PC X-07 Kabupaten Cianjur Hadi Sutrisno berkesempatan menyampaikan gagasannya kepada Pengurus Pusat KB FKPPI terkait rencana pembentukan Koordinator Teritorial (Korter) untuk membantu tugas Pengurus Cabang.

Hadi menjelaskan urgensi pembentukan Korter sebagai alat koordinasi dengan pengurus rayon KB FKPPI di Kabupaten Cianjur yang selama ini dinilai kurang aktif.

“Dari 32 Rayon yang ada, sebagian vakum. Saya menargetkan 32 Rayon ini bisa terbentuk kembali dan semoga ini dapat segera terrealisasi sebelum hari ulang tahun FKPPI ke 46 pada tanggal 12 September nanti,” papar Hadi.

Kepada Pengurus Pusat KB FKPPI, Hadi juga memperkenalkan diri sebagai ketua pengurus cabang terpilih KB FKPPI Cianjur hasil Muscablub pada 7 Juli 2024 masa bakti 2023-2028.

Semetara itu, Wakil Ketua Bidang Hubungan Masyarakat, Politik dan Hubungan Antar Lembaga KB FKPPI Cianjur Jerry Hamzah, memohon kepada Pengurus Pusat dan Dewan Pembina untuk lebih mensosialisasikan KB FKPPI kepada para Dewan Pembina yang ada di Batalyon atau satuan tempur TNI.

“Karena belum semua anggota TNI Polri terutama para prajurit tamtama, bintara bahkan perwira remaja mengenal FKPPI ini apa. Padahal jelas FKPPI adalah organisawi anak-anak dari TNI Polri,” kata Jerry.

Menurut Jerry, sosialisasi dan audiensi dari pengurus daerah dan pengurus cabang dapat mengenalkan KB FKPPI sebagai organisasi anak-anak TNI Polri lebih dekat secara hubungan emosional dan lebih bersinergi.

Reporter : Firman Soemarna Atmadja

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini